Your Pet, Our Passion.
10 Ras Anjing Besar
Jack Russell Terrier in bed under the sheets

9 Ras Anjing Kecil Yang Akan Membuat Anda Jatuh Hati

7 menit

Teman yang sempurna mungkin adalah seekor anjing kecil yang tidak sabar menunggu Anda pulang sehingga Anda bisa berpelukan bersama sepanjang malam. Jika Anda sangat antusias untuk memiliki anak anjing kecil di keluarga Anda, kami telah mengumpulkan beberapa ras anjing kecil yang paling populer.

Jika Anda selalu menginginkan anjing kecil yang menyenangkan yang selalu tersenyum ke mana pun Anda pergi, ini adalah kesempatan Anda untuk mengenal sahabat kecil paling lucu yang pernah ada. Kami telah mengumpulkan daftar beberapa anjing kecil terbaik untuk Anda. Dari anjing kecil berambut halus hingga yang siap memikat Anda dengan penampilan berani dan jiwa petualang mereka, ras-ras anjing kecil ini menyenangkan untuk dimiliki dalam hidup Anda.

 

Anjing kecil terbaik

1. Bichon Frise yang lucu

Bayangkan jenis anjing kecil yang sempurna dan Anda mungkin akan membayangkan wajah  Bichon Frise  kecil yang lucu, mantel mewah dan kepribadian yang selalu bahagia. Mereka bersemangat dan suka mempelajari trik baru, tetapi Bichon juga merasa sama senangnya saat meringkuk di pangkuan Anda di malam hari.

Mereka sangat mencintai orang-orang sehingga mereka akan bersahabat dengan siapa pun yang berhenti untuk mengelus mantel berambut putih salju mereka. Dan berkat penampilan mereka yang seperti bola kapas dan mata hitam besar yang berkilau, mereka memiliki banyak sahabat, dari keluarga dan teman hingga orang asing. Sisi negatif dari semua kasih sayang yang mereka berikan adalah mereka mengharapkan mendapat kasih sayang kembali. Anjing Bichon Frise tidak suka menyendiri dan dapat mengalami kecemasan akan perpisahan jika ditinggal sendirian di rumah.

Jika Anda dapat memastikan anjing ini akan selalu ditemani manusia, ini adalah salah satu ras anjing kecil yang paling lucu untuk dipelihara di keluarga.

2. Boston Terrier yang cerdas

Boston Terrier yang rapi adalah anjing yang sangat menyenangkan untuk dipelihara. Lincah dan sangat cerdas, mereka akan memahami perintah untuk diam dan ambil dalam waktu singkat. Tapi bukan berarti mereka akan selalu melakukan perintah Anda

dengan sifat keras kepala mereka, Anda perlu meyakinkan mereka terlebih dahulu untuk membuat mereka mau mendengarkan Anda. Namun, sosialisasi sejak usia muda akan membuat sifat baik mereka tetap terjaga hampir setiap saat.

Boston Terrier adalah ras anjing kecil yang paling penyayang, berteman dengan semua anggota keluarga, termasuk anak-anak. Mereka senang pergi ke mana saja selama bersama keluarga. Mantel jas Tuxedo mereka berarti Anda mungkin bisa membawa mereka ke acara mewah.

3. Miniature Schnauzer yang suka menyalak

Dengan kepribadian yang luar biasa dan potongan rambut berjanggut sebagai ciri khas mereka, ras ini pasti menjadi salah satu anjing kecil terbaik di luar sana. Miniature Schnauzer adalah anjing yang setia dan penyayang, jadi jangan berharap dapat menghabiskan terlalu banyak waktu terpisah dengan anjing Anda Antusiasme mereka menular dan hal itu terwujud dengan mengibas-ngibaskan ekor dan melompat-lompat setiap kali mereka melihat Anda, tetapi juga melalui gonggongan keras yang perlu dikendalikan dengan pelatihan.

Ras anjing kecil ini adalah pahlawan dalam hal pelatihan ketangkasan dan selalu siap untuk kegiatan keluarga yang menyenangkan, jadi pelajari terlebih dahulu tentang olahraga terbaik untuk anak anjing. Satu hal yang pasti, Anda tidak akan pernah bosan dengan Miniature Schnauzer dalam keluarga.

 

4. Anjing Pug yang lucu

Dengan sejarah yang melintasi berabad-abad dan benua, Pug adalah jenis anjing kecil yang klasik. Mereka pas di pangkuan Anda dan memiliki sikap yang hidup dan ceria yang berarti mereka selalu siap ikut dengan Anda untuk berakitivitas di luar rumah. Dari kaisar Cina hingga pedagang Eropa dan keluarga kerajaan Inggris, Pug telah memikat mereka semua.

Lagi pula tidak ada yang lebih disukai anjing kecil ini selain menjadi pusat perhatian, memamerkan kemampuan menghibur mereka yang luar biasa. Ekspresi wajah mereka unik dibandingkan dengan anjing lainnya, jadi tunggu sampai mereka menampilkan wajah penuh kebingungan saat mereka tidak memahami sesuatu. Tapi yang paling luar biasa adalah senyum bahagia yang mereka tunjukkan saat Anda pulang ke rumah.

 

5. Affenpinscher yang tak kenal takut

Siapa yang menyangka bahwa nama yang besar bisa cocok untuk ras anjing yang sekecil ini? Saat diterjemahakan, Affenpinscher berarti Anjing Monyet dan sebutan itu adalah cara sempurna untuk menggambarkan anjing kecil yang pemberani dan menyenangkan ini. Kepercayaan diri Affen yang teguh meski memiliki ukuran yang mungil adalah hal yang patut dikagumi. Kabar baiknya adalah bahwa sosialisasi anak anjing sejak dini dapat membantu menjinakkan naluri mereka dan diarahkan kepada  keterampilan sosial yang lebih bersahabat.

Affenpinscher tidak akan menggebu-gebu meminta berjalan jauh, dan akan lebih memilih kombinasi berjalan singkat yang diselingi dengan banyak permainan mengambil yang menyenangkan. Dan pastikan Anda sudah menyortir mainan anjing agar anjing Anda tetap terhibur.

 

6. Bolognese yang tenang

Mengambil nama dari kampung halaman mereka di Bologna, Anjing Bolognese adalah anjing kecil paling tenang yang dapat Anda inginkan. Mereka benar-benar anjing yang senang dipeluk dan menyenangkan orang, yang berarti bahwa Anda dapat menghabiskan berjam-jam dengan mereka di pangkuan Anda, mereka tidak keberatan.

Bolognese bukan jenis anjing kecil yang suka menyalak pada umumnya, mereka cenderung diam dan hanya menggonggong sesekali jika ada orang asing di depan pintu atau untuk memberi tahu Anda tentang hal-hal baru dan tidak biasa yang mereka temukan.

7. Dachshund yang selalu menghibur

Ras anjing kecil adalah kategori yang penuh yang dengan penampilan khas dan Dachshund  yang berkaki pendek dan bertubuh panjang adalah salah satu bintang utamanya. Dapat langsung dikenali dan memiliki sikap penuh kasih sayang yang siap memenangkan hati banyak orang.

Mereka adalah anjing yang sempurna jika Anda menginginkan anak anjing kecil dengan kepribadian anjing besar.

Awalnya dibiakkan untuk berburu, Dachshund pendek akan menunjukkan banyak perilaku yang terkait berburu seperti kegemaran untuk menggali, dedikasi yang kuat untuk mendapatkan hadiah dan gonggongan keras yang tidak sesuai dengan ukurannya yang kecil. Tapi justru karakteristik inilah yang menjadikan mereka salah satu pendamping terbaik yang pernah Anda miliki.

8. Pekingese yang megah

Saat ras anjing kecil diciptakan untuk keluarga kerajaan Tiongkok berabad-abad yang lalu, tidak ada yang menduga bahwa anjing favorit kekaisaran ini akan memikat hati orang-orang di seluruh dunia. Pekingese menjelajahi istana kuno berabad-abad yang lalu dan mereka tidak melupakan cara berjalan mereka yang teratur. Lihat saja cara mereka membawa penampilan elegan dan bermartabat mereka ke ruangan mana pun dan orang-orang pun akan menjadi kagum saat melihat mereka.

Berani, setia, cerdas dan memiliki pikiran yang mandiri, Pekingese memiliki ciri-ciri seorang pangeran tampan yang dibalut dengan mantel lembut yang berambut, sempurna untuk tidur bersama dengan anjing ini.

9. Peekapoo yang protektif

Jika Anda belum terlalu mengenal Peekapoo yang cantik, Anda mungkin mengira bahwa itu adalah nama yang baru saja kami buat. Pada kenyataannya, ras anjing kecil ini adalah campuran Pudel Peking yang menggemaskan yang akan langsung membuat Anda jatuh hati. Sebagai anjing yang protektif, penting untuk mensosialisasikan Peekapoo sejak dini, jika tidak, Anda akan melihat mereka mencoba melindungi Anda dari segala hal yang terlihat.

Sempurna untuk meringkuk bersama di atas sofa, bersemangat untuk pergi bermain di luar dan senang belajar trik dan sopan santun, Peekapoo adalah salah satu anjing kecil terbaik yang bisa Anda miliki.

Kami harap Anda menikmati penjelajahan kami ke dunia anjing kecil yang menggemaskan. Jika Anda membutuhkan informasi tentang lebih banyak lagi anjing kecil untuk dikagumi, lihat artikel kami tentang anjing kecil yang tetap kecil. Setelah Anda memutuskan pilihan anjing yang sempurna untuk Anda, sekarang saatnya memilih nama yang juga menggemaskan. Lihat saran nama anjing unik kami untuk mendapatkan inspirasi.