Para juara memilih Pro Plan karena kami memahami bahwa setiap anjing & kucing unik. Dengan nutrisi berbasis sains, kami mendukung kejernihan berpikir, kulit sehat, dan hidup terbaik sahabat Anda.

Formula Khusus untuk Anjing Sensitif

Masalah pencernaan atau sensitivitas kulit bisa mengganggu kenyamanan anjing Anda. Pro Plan hadir dengan formula lembut berbahan salmon & makarel, atau domba untuk bantu kurangi sensitivitas & jaga kesehatannya.

Pertanyaan yang Sering Diajukan (FAQ)

1.

Mengapa probiotik tidak digunakan di semua produk?

Tidak semua anjing membutuhkan probiotik, dan bagi sebagian anjing dengan sensitivitas tertentu, probiotik justru bisa menimbulkan reaksi yang kurang baik tanpa arahan dokter hewan.

 

Dalam kasus seperti ini, serat prebiotik yang sudah terbukti bisa menjadi pilihan lebih baik. Prebiotik membantu menjaga kesehatan pencernaan, mendukung mikrobioma usus, dan memperbaiki kualitas feses.

 

Di Purina Pro Plan, kami merancang resep khusus dengan nutrisi ilmiah untuk memenuhi kebutuhan unik setiap anjing.

2.

Apa yang dimaksud dengan kualitas feses yang optimal?

Semua resep Purina, termasuk Pro Plan, menjalani uji coba makan yang ketat untuk memastikan rasa, daya cerna, dan kualitas feses yang optimal—karena pencernaan sehat penting bagi anjing dan pemiliknya. Feses ideal berbentuk baik, mudah dikeluarkan, dan berada dalam rentang nilai yang tepat, biasanya skor 2–4 menurut standar internal kami: https://www.Purinainstitute.com/centresquare/nutritional-and-clinical-assessment/Purina-fecal-scoring-chart

3.

Bagaimana saya bisa mengetahui informasi lebih lanjut tentang produk Purina Pro Plan?

Setiap kemasan Purina Pro Plan memiliki kode QR di sampingnya. Cukup scan dengan ponsel Anda untuk tahu lebih banyak tentang produknya.

4.

Di mana saya bisa menemukan produk Purina Pro Plan Veterinary Diets?

Rangkaian Purina Pro Plan Veterinary Diet tersedia di klinik hewan. Konsultasikan langsung dengan dokter hewan Anda untuk mengetahui produk yang sesuai dengan kebutuhan spesifik hewan Anda.